Senin, 21 Februari 2011

TI 2a

TUGAS PENGANTAR KOMPUTER & TI 2A
“FUNGSI FORMULA”



DI SUSUN OLEH :
ANNIS SABILA (10210905)
FIFI ELLIN (12210769)
RINI OKTAVIA (15210992)
SEPTI HARDIANTI (15210349)

Kelas : 1EA17
Universitas Gunadarma Kalimalang
Fakultas Ekonomi Manajemen S1




KATA PENGANTAR



Puji dan syukur Kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas rahmat dan karunia-Nya kami dimampukan untuk dapat menyelesaikan makalah yang berjudul “Fungsi formula” ini.

Makalah ini bertujuan untuk memberi informasi kepada para pembaca tentang fungsi formula dalam Microsoft excel. Makalah ini juga dirangkum sedemikian rupa sehingga pembaca dapat lebih mudah dalam memahami setiap isi di dalamnya.

Kami berharap semoga makalah ini dapat berguna bagi semua orang. Tak lupa kami ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam terselesaikannya makalah ini.
Tak ada gading yang tak retak, sama halnya makalah ini masih terdapat banyak kekurangan didalamnya. Oleh karena itu, Kritik dan saran sangat kami butuhkan untuk kebaikan makalah selanjutnya.






















Bekasi, 17 februari 2011


Tim Penyusun





DAFTAR ISI




1. Cover ……….……………………………………………………………………………… 1

2. Kata Pengantar ……………………………………………………………………………. 2

3. Daftar Isi ………….………………..….…..……………………………………………… 3

4. Bab I
PENDAHULUAN……….…………….………………………………………………….… 4

5. Bab II
PEMBAHASAN
A. Pengertian fungsi formula ……….………………………………………………..….… 5
B. Jenis- jenis function yang ada dalam ms. Excel ……………………………………...… 5
C. Pengurutan data ………………………………………………………..………………. 10
D. Pembuatan rumus sederhana dengan alamat absolute atau alamat relative ………….... 12

6. Bab III
PENUTUP
A. Kesimpulan …………………………….…………………………….………… 13
B. Saran………………………………..…………………………………......…….………13

7. Bab IV
Daftar Pustaka ………………………..…….……………………………………………… 14 
Bab I
PENDAHULUAN

Microsoft Excel merupakan perangkat lunak untuk mengolah data secara otomatis meliputi perhitungan dasar, penggunaan fungsi-fungsi, pembuatan grafik dan manajemen data. Perangkat lunak ini sangat membantu untuk menyelesaikan permasalahan administratif mulai yang paling sedernaha sampai yang lebih kompleks.Permasalahan sederhana tersebut misalnya membuat rencana kebutuhan barang meliputi nama barang, jumlah barang dan perkiraan harga barang.
Permasalahan ini sebenarnya dapat juga diselesaikan menggunakan Microsoft Word karena hanya sedikit memerlukan proses perhitungan, tetapi lebih mudah diselesaikan dengan Microsoft Excel. Contoh permasalahan yang lebih kompleks adalah pembuatan laporan keuangan (general ledger) yang memerlukan banyak perhitungan, manajemen data dengan menampilkan grafik atau pivot tabel atau penggunaan fungsi-fungsi matematis atau pun logika pada sebuah laporan.Penyelesaian permasalahan yang komplek juga dapat memanfaatkan pemograman macro yang disediakan ole Yang membedakan fitur spreadsheet seperti Excel adalah kemampuan untuk membuat rumus matematika formula dan melaksanakan fungsi. Fungsi lainnya, tidak hanya untuk menampilkan teks pada tabel yang luas. Halaman ini akan menunjukkan bagaimana anda membuat rumus kalkulasi.
Microsoft Excel adalah sebuah program aplikasi lembar kerja spreadsheet yang dibuat dan didistribusikan oleh Microsoft Corporation untuk sistem operasi Microsoft Windows dan Mac OS. Aplikasi ini memiliki fitur kalkulasi dan pembuatan grafik yang, dengan menggunakan strategi marketing Microsoft yang agresif, menjadikan Microsoft Excel sebagai salah satu program komputer yang populer digunakan di dalam komputer mikro hingga saat ini. Bahkan, saat ini program ini merupakan program spreadsheet paling banyak digunakan oleh banyak pihak, baik di platform PC berbasis Windows maupun platform Macintosh berbasis Mac OS, semenjak versi 5.0 diterbitkan pada tahun 1993.
Rumus Excel adalah rumus matematika yang digunakan untuk menghitung nilai. Dalam penulisannya rumus Excel harus dimulai dengan tanda sama dengan (=). Rumus excel dalam bahasa inggrisnya excel formula adalah salah satu fitur yang paling berguna dari program excel. Rumus dapat yang sederhana seperti menambah dua angka atau yang lebih kompleks. Setelah Anda mempelajari dasar format membuat rumus, Excel akan melakukan perhitungan semua untuk Anda.
Fungsi di Excel adalah sebuah rumus yang sudah ada di Excel. Seperti rumus, fungsi excel dalam bahasa inggrisnya excel function, juga penulisannya dimulai dengan tanda sama dengan (=). Sebagai contoh fungsi yang paling mudah dipakai adalah fungsi SUM yang sintaknya adalah =SUM (number1,[number2], …). Dengan kata lain, fungsi excel adalah sekumpulan rumus yang sudah diprogram di dalam excel, kita tinggal memanggil fungsi tersebut dengan menuliskan fungsi tersebut.
Excel 2010 merupakan versi terbaru Microsoft Excel yang dikeluarkan saat ini. Salah satu kunci untuk menguasai Excel 2010 secara optimal adalah dengan menggali kedahsyatan yang dimiliki formula dan fungsi. Formula dan fungsi Excel sering kali digunakan sebatas hanya untuk menyelesaikan berbagai macam proses perhitungan, dari yang sederhana sampai yang rumit. Selain untuk menyelesaikan perhitungan, formula dan fungsi Excel sebenarnya mempunyai ratusan kemampuan dahsyat lainnya. Namun karena belum terpetakan dengan jelas, kemampuan tersebut seperti menjadi misteri yang tidak pernah terungkap.


Bab II
PEMBAHASAN

A. Fungsi formula dan jenis – jenis fungsi dalam ms. Excel
Penggunaan fungsi Excel dalam proses penginputan data dilakukan dengan mengklik tombol Insert Function yang terdapat di sebelah kiri Formula bar, seperti yang terlihat pada gambar berikut ini.

Tombol Insert Function
Setelah anda buka maka akan muncul kotak dialog Insert Function, seperti berikut.

Kotak dialog Insert Function
Secara default pada kolom Or select a category akan terisi dengan Most Recently Used. Untuk membuka beberapa kategori yang disediakan, klik drop-down pada bagian Or select a category tersebut.

Memilih kategori fungsi
Setelah salah satu kategori tersebut anda pilih, maka akan muncul beberapa pilihan fungsi yang dapat anda pilih pada bagian Select a function. Karena di sini terdapat banyak sekali fungsi-fungsi yang disediakan, maka sangat tidak mungkin untuk di bahas semuanya. Untuk membantu anda dalam mengetahui kegunaan dari fungsi-fungsi yang tidak dibahas di sini, anda dapat meminta bantuan dengan membuka kotak dialog Excel Help dengan mengklik Help on the function. Selanjutnya, jika anda memilih salah satu fungsi pada kolom Select a function, maka akan muncul kotak dialog Function Arguments. Isi daripada kotak dialog ini berbeda-beda, tergantung dari fungsi yang anda pilih.

Jika anda mempunyai argumen berupa teks, maupun argumen yang berupa sel atau rangkaian sel anda dapat mengetikkan langsung pada kolom yang telah disediakan. Namun, apabila diperlukan anda juga dapat mengklik tombol di sebelah kolom tersebut untuk menginputkan argumen.

Tampilan Function Arguments yang lain
Khusus untuk argumen yang berupa sel atau rangkaian sel, anda dapat langsung menunjuk sel yang dimaksud dengan menggunakan mouse pointer. Berikut ini diperlihatkan contoh pengisian argumen dalam menghitung rata-rata (Average).

Contoh penggunaan Function Arguments
Sebagai alternatif anda juga dapat menggunakan fungsi-fungsi pada grup Function Library (ribbon Formulas), untuk menginputkan fungsi.

Grup Function Library
Setiap tombol kategori pada grup Function Library, jika anda klik maka akan ditampilkan menu yang berisi fungsi-fungsi yang ada di dalam kategori tersebut.

Tampilan menu pada kategori fungsi
Apabila anda sudah hafal dengan fungsi-fungsi yang anda ingin gunakan andapun tidak perlu membuka Insert Function. Tetapi anda dapat langsung mengetikkan fungsi yang anda inginkan pada Formula bar, dengan diawali simbol sama dengan (=) terlebih dahulu. Saat anda mengetikkan fungsi ke dalamnya, maka akan muncul daftar fungsi sesuai dengan huruf yang anda ketikkan. Daftar fungsi ini juga sebagai panduan, jika anda lupa nama fungsi tersebut.

Menu fungsi sebagai panduan dalam memasukkan fungsi
Setelah selesai anda menginputkan fungsinya, maka akan dimunculkan tooltip yang berisi sintaks fungsi tersebut, sebagai panduan anda dalam menuliskan fungsi.

=SUM(…)
Fungsinya : Untuk melakukan penjumlahan
Bentuk umum : =SUM(range sel)
Contoh : menjumlahkan dari sel H5 sampai sel H15
Penulisan : =SUM(H5:H15)
=COUNT(…)
Fungsinya : Untuk melakukan counter
Bentuk umum : =COUNT(range sel)
Contoh : akan menghitung Jumlah pegawai yang berada di sel B5 sampai sel B15
Penulisan : =COUNT(B5:B15)
=MAX(…)
Fungsinya : Untuk mencari nilai maksimum (terbesar)
Bentuk umum : =MAX(range sel)
Contoh : menetukan nilai terbesar dari sederetan sel yang berada di sel F1 sampai sel F17
Penulisan : =MAX(F1:F17)
=MIN(…)
Fungsinya : Untuk mencari nilai minimum (terkecil)
Bentuk umum : =MIN(range sel)
Contoh : menentukan nilai terkecil dari sederetan sel yang berada di sel F1 sampai sel F17
Penulisan : =MIN(F1:F17)
=AVERAGE(…)
Fungsinya : Untuk mencari nilai rata-rata
Bentuk umum : =AVERAGE (range sel)
Contoh : Misalkan kita ingin mengetahui nilai rata-rata dari sel A11 sampai A17
Penulisan :=AVERAGE(A11:A17)
=ABS(…)
Fungsinya : Untuk mengubah angka-angka yang ada dalam daftar argumennya menjadi Bilangan mutlak (absolute)
Bentuk umum : =ABS(range sel)
Contoh : Misalkan kita bermaksud mengetahui secara mutlak dari sel yang kita aktifkan misal di sel F17
Penulisan : =ABS(F17)
=SQRT(…)
Fungsinya : Untuk menghitung akar dari bilangan X. Bilangan X tidak boleh negatif
Bentuk umum : =SQRT(range sel)
Penulisan : = SQRT(25)5
=IF(…;…;…)
Fungsinya : Untuk mengecek apakah nilai yang kita gunakan sebagai kunci benar atau salah (memenuhi syarat atau tidak)
Bentuk umum : =IF(logical_test ; Value_if_true ; Value_if_false)
Contoh : Misalkan kita akan membandingkan nilai di suatu sel yang berada di sel F17, tentang kriteria siswa dinyatakan lulus atau gagal dengan ketentuan sbb:
Jika nilai rata-rata siswa lebih besar sama dengan 60, maka siswa dinyatakan LULUS, dan sebaliknya.
Penulisan : =IF(F17>=60:”LULUS”;”GAGAL”)
artinya jika kolom F17 lebih besar sama dengan 60, maka LULUS, jika kurang dari 60, maka GAGAL
Keterangan :
Jika kondisi di sel F17 terpenuhi, maak kerjakan Value_if_true, jika kondisi di sel F17 tidak terpenuhi, maka kerjakan Value_if_false
=DATE(Year,Month,Date)
Fungsinya : Untuk menghitung jumlah hari
Contoh : =DATE(73,8,11)  26887 hari
=VLOOKUP
Fungsinya : Untuk pembacaan suatu tabel secara vertikal
Bentuk umum : =VLOOKUP(lookup_value; table_array; Col_index_num; Range_lookup)
=HLOOKUP
Fungsinya : Untuk pembacaan suatu tabel secara horizontal
Bentuk umum : =HLOOKUP(lookup_value; table_array; Col_index_num; Range_lookup)
=LEFT(…;…)
Fungsinya : Untuk mengambil teks sejumlah karakter tertentu dari sebuah kiri
Bentuk umum : =LEFT(teks;jumlah karakter yang diambil)
Contoh : mengambil karakter yang ada di sel F17 (Februari) sebanyak 3 huruf
Penulisan : =LEFT(F17;3) hasilnya Feb
=RIGHT(…;…)
Fungsinya : Untuk mengambil teks sejumlah karakter tertentu dari sebuah kanan
Bentuk umum : =RIGHT(teks;jumlah karakter yang diambil)
Contoh : Misal kita akan mengambil karakter yang ada di sel F17 (Februari) sebanyak 3 huruf
Penulisan : =RIGHT(F17;3) hasilnya ari
=MID(…;…;…)
Fungsinya : Untuk mengambil teks dari kedudukan tertentu dengan sejumlah karakter tertentu
Bentuk umum : =MID(teks; start_number; number_char)
Contoh : Misal kita akan mengambil karakter baru yang ada di sel F17 (Februari)
Penulisan : =MID(F17:3:3)



















B. Pengurutan data
Sort adalah perintah untuk mengurutkan data berdasarkan kondisi tertentu. Cara menggunakan perintah ini adalah sebagai berikut :
1. Tempatkan kursor di dalam tabel data.
2. Klik menu Data.
3. Pada ribbon-bar klik Sort.

4. Kotak dialog Sort akan tampil seperti berikut ini.

Keterangan:
Bagian Sort by berisikan nama field atau nama kolom yang digunakan sebagai acuan pengurutan data.
Bagian Sort On digunakan untuk menentukan tipe data yang ingin diurutkan.
Bagian Order digunakan untuk menentukan kondisi pengurutan data, yaitu secara Ascending (menaik) atau Descending (menurun).
Tombol Add Level digunakan jika kita ingin mengurutkan data pada beberapa kolom atau beberapa baris sekaligus.
Tombol Options digunakan untuk menentukan arah pengurutan data, apakah berdasarkan kolom (dari atas ke bawah) atau berdasarkan baris (dari kiri ke kanan).
Pilihan My data has headers sebaiknya diaktifkan agar pada bagian Sort by dapat terlihat judul kolom atau judul baris yang terdapat pada tabel.
Sebagai contoh, pada tabel penjualan berikut ini:

5. Untuk mengurutkan nilai penjualan dari nilai terkecil sampai ke nilai terbesar, pilih field PENJUALAN 1 pada bagian Sort by lalu tekan tombol Ok.

6. Perhatikan tampilan data yang telah mengalami perubahan seperti berikut ini. Kolom PRODUK tidak berurutan namun kolom PENJUALAN 1 telah diurutkan.

Pengurutan data atau sorting merupakan jenis operasi penting dalam pengolahan data yang banyak diterapkan dalam permasalahan sehari-hari. Saat ini telah dikenal beberapa metode pengurutan data, yaitu seleksi langsung (straight selection), gelembung (buble-sort atau excenge sort), penyisipan langsung (straight insertion), penyisipan biner (binary insertion), Shell sort (diminishing increment sort), quick sort (partition excenge sort), Radix sort serta merge sort (two_way merge sort). Metode penyisipan biner dikembangkan dengan menggabungkan metode penyisipan langsung dan metode pencarian biner. metode pencarian biner digunakan untuk menentukan lokasi penyisipan data yang akan diurutkan.Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji kemungkinan adanya kelemahan dalam metode Shell sort dan memberikan perbaikan sehingga diperoleh jaminan bahwa hasil perbaikan tersebut akan memberikan hasil data urut. Penelitian ini dilakukan dengan studi literatur dan pengujian contoh-contoh kasus pengurutan data menggunakan simulasi program aplikasi komputer dengan Turbo Pascal. Program aplikasi dibuat dalam dua versi, yaitu versi pertama untuk prosedur asli dan versi kedua untuk hasil perbaikan.

C. Pembuatan rumus sederhana menggunakan alamat absolute ataupun alamat relatif

Alamat Relatif : merupakan alamat yang jika dituliskan kedalam bentuk rumus atau fungsi akan berubah jika dicopy ke cell lain.Contoh : cell berisi formula A5*6 ,B3 dicopy ke C5 formula pada C5 berubah menjadi B8*6.Alamat Absolut : merupakan alamat yang dituliskan dengan tanda $ didepan baris dan kolom.tekan tombol F4 untuk menghasilkan alamat absolut pada formula bar. Contoh : cell B1 berisi formula $A$1&5,B1 dicopy kan ke C3 formula pada C3 menjadi $A$1*5
Memanggil sel hanya dengan menulis kolom dan baris label (seperti"A1") ini disebut juga relative referencing. Ketika formula berisi relative referencing dan dicopy dari satu sel ke sel, Excel tidak membuat salinan berupa formula. Ini akan mengubah alamat sel relatif kolom dan baris yang dipindahkan. Untuk contoh , Jika masukkan formula sederhana dalam sel C1 "=(A1+B1)" disalin ke C2, formula akan berubah ke "=(A2+B2)" untuk mencerminkan baris baru. Untuk mencegah perubahan ini, sel harus diisi dengan absolute referencing dan ini akan dikerjakan dengan menempatkan tanda "$" dalam alamat sel dalam formula. Melanjutkan contoh sebelumnya, formula dalam sel C1 akan terbaca "=($A$1+$B$1)" jika value dari C2 harus merupakan penjumlahan dari sel A1 and B1. Kolom dan baris sel akan menjadi absolut dan tidak akan berubah ketika disalin. Mixed referencing bisa juga digunakan dimana hanya baris atau kolom yang tetap. Untuk contoh, dalam formula "=(A$1+$B2)", baris sel A1 is tetap dan kolom sel B2 juga tetap.

Rumus dengan Referensi Cell Relatif
Cell relatif atau cell bebas adalah alamat cell yang jika disalin (copy) menyesuaikan dengan
tempat atau lokasi yang baru. Dengan contoh yang serupa, rumus untuk menghitung
jumlah pada cell C8 adalah =C6*C7. Cell D8 diisi dengan menyalin rumus dari cell D8 atau
dengan istilah lain rumus tersebut disalin dan ditempatkan di sebelah kanan. Rumus pada
cell D8 secara otomatis akan terisi =D6*D7. Anda perhatikan kedua contoh diatas, jika alamat cell relatif disalin ke arah bawah, kolom alamat cell tersebut tetap sedangkan baris akan menyesuaikan dengan tempat yang baru. Sebaliknya jika disalin ke arah samping, posisi baris alamat cell tersebut tetap, sedangkan kolom akan menyesuaikan dengan posisi yang baru. Alamat cell relatif disebut juga dengan istilah cell bebas, artinya posisi kolom dan baris tidak terkunci (posisi terkunci diawali dengan tanda $), sebagai contoh A5, C7, D10 dan sebagainya.

Rumus dengan Referensi Cell Absolut
Cell absolut berarti cell tersebut baik kolom maupun barisnya terkunci (absolut kolom dan
baris).











Bab III
PENUTUP

A. Kesimpulan

Formula dimasukkan dalam worksheet sel dan harus dimulai dengan dengan tanda sama dengan. "=". Formula lalu dimasukkan ke alamat sel yang bernilai akan di manipulasi dengan sesuai penempatan. Setelah formula diketikan ke dalam sel, kalkulasi dilaksanakan segera dan formula itu sendiri terlihat dalam formula bar. fungsi formula : SUM (…)Fungsinya : Untuk melakukan penjumlahan ,COUNT(…)Fungsinya : Untuk melakukan counter, MAX(…)Fungsinya : Untuk mencari nilai maksimum (terbesar) ,MIN(…)Fungsinya: Untuk mencari nilai minimum (terkecil), AVERAGE(…)Fungsinya : Untuk mencari nilai rata-rata dan lain- lain . Rumus Excel adalah rumus matematika yang digunakan untuk menghitung nilai. Dalam penulisannya rumus Excel harus dimulai dengan tanda sama dengan (=).
Rumus excel dalam bahasa inggrisnya excel formula adalah salah satu fitur yang paling berguna dari program excel. Rumus dapat yang sederhana seperti menambah dua angka atau yang lebih kompleks. Setelah Anda mempelajari dasar format membuat rumus, Excel akan melakukan perhitungan semua untuk Anda.
Fungsi di Excel adalah sebuah rumus yang sudah ada di Excel. Seperti rumus, fungsi excel dalam bahasa inggrisnya excel function, juga penulisannya dimulai dengan tanda sama dengan (=). Sebagai contoh fungsi yang paling mudah dipakai adalah fungsi SUM yang sintaknya adalah =SUM (number1,[number2], …). Dengan kata lain, fungsi excel adalah sekumpulan rumus yang sudah diprogram di dalam excel, kita tinggal memanggil fungsi tersebut dengan menuliskan fungsi tersebut.


B. Saran

Di harapkan para pembaca dapat memahami dan lebih mengetahui tentang fungsi formula dalam Microsoft excel dengan cara membaca buku, searching di internet maupun sharing dengan orang yang lebih berpengalaman dari kita.

















Bab IV
DAFTAR PUSTAKA


http://bayoe.staff.uns.ac.id/files/2009/06/9sort-pengurutan-data.pdf
http://wss-id.org/blogs/rizki_anggraeni_sby/archive/2007/09/24/mengenal-fungsi-fungsi-dalam-microsoft-excel.aspx
http://belajaropenoffice.com/tag/pengertian-formula-microsoft-excel/
http://swan-cargo.co.id/ina/office2000/excel/functions.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar